Kab.Bogor | Jendela Media.com
Kawasan Usaha Peternakan Sapi Perah (Kunak – KPS .Kab.Bogor) yang berlokasi di Desa Pamijahan, Kecamatan Pamijahan, Kab.Bogor telah dikunjungi Ketua MPR RI Ahmad Muzani, Ahad, 19 Januari 2025.
Dalam kunjungannya Ketua MPR RI Ahmad Muzani beserta Dirjen Peternakan Agung Ditanda, di dampingi oleh Abdul Katar pengelola Peternakan Sapi,Kepala Dinas Peternakan,Camat Pamijahan Wawan Suryana S Sos (Muspika) kecamatan Pamijahan, para peternak sapi, dan para tokoh masyarakat setempat.
Disamping acara silaturahmi dengan para peternak, Ketua MPR RI Ahmad Muzani juga meninjau langsung ke lokasi peternakan dan berdialog langsung dengan para peternak sapi perah.
Ketika di konfirmasi oleh para Pewarta terkait kunjungan Ketua MPR RI Ahmad Muzani ke KUNAk ( Kawasan Usaha Peternak Sapi Perah) KPS Bogor Beliau (Ketua MPR RI) menerangkan terkait kunjungannya adalah ingin melihat langsung karena ini kawasan terpadu susu perah dengan para petani yang dulu pernah dirintis pada zaman pak Harto.
“Menurut kami ini menjadi sebuah model bagi para peternak menjadi roll bagi pengadaan susu untuk projek makan bergizi,” terangnya.
“Persiapan ini cukup baik jika dikembangkan di banyak provinsi yang memiliki kondisi yang sama, diluar pulau jawa cukup banyak seperti Lampung, Sumatera Utara, Sulawesi Selatan bahkan Sulawesi Tenggara beberapa provinsi memiliki kemampuan seperti ini termasuk Sulawesi Utara, supaya beban sapi perah tidak semuanya tertumpuk di pulau jawa karena 98% sapi perah adanya di Jawa, ungkap Ketua MPR
Lebih lanjut Ketua MPR menjelaskan tentang perhatian pemerintah terhadap kesejahteraan para peternak sapi agar kualitas tetap terjaga, terangnya.
Informasi yang didapat harga susu sapi perah per liter Rp.9.000, harga itu belum ideal tapi sudah cukup bagus, yang harus di dorong disini bagaimana produksi rata-rata per ekor sapi supaya meningkat.
“Sudah dihasilkan 12 liter per ekor sapi, dimana sebelumnya menghasilkan 8-10 liter berarti sudah ada peningkatan ,”pungkas Ketua MPR RI Ahmad Muzani. Pewarta : H A B I B